Kerangka Kerja 7S dari Mc Kinsey dalam Membangun Organisasi yang Unggul dan Kompetitif
Kerangka Kerja 7s McKinsey adalah sebuah alat yang digunakan
untuk menganalisis aspek Internal organisasi sebuah perusahaan dengan
menggunakan 7 elemen utama yaitu Strategy, Structure, Systems, Share-values,
Style, Staff dan Skills. Model Analisis McKinsey 7s ini diperkenalkan oleh Tom
Peters dan Robert Waterman yang bekerja sebagai Konsultan di Perusahaan
McKinsey & Company pada tahun 1980-an. Menurut mereka, keselarasan ketujuh
elemen tersebut dalam organisasi merupakan faktor kunci keberhasilan sebuah
perusahaan.
Model
ini didasarkan pada teori bahwa, agar organisasi berjalan dengan baik, tujuh
elemen ini harus selaras dan saling menguatkan. Jadi, model 7S dapat digunakan
untuk membantu mengidentifikasi apa yang perlu disesuaikan untuk meningkatkan
kinerja, atau untuk menjaga keselarasan (dan kinerja) berbagai jenis perubahan.
Apapun jenis perubahannya, baik itu restrukturisasi, merger organisasi,
penerapan proses dan sistem baru, perubahan kepemimpinan, dan sebagainya, model
dapat digunakan untuk memahami bagaimana unsur-unsur organisasi saling terkait,
dan memastikan bahwa dampak yang lebih luas dari perubahan yang dilakukan
adalah berada di satu wilayah yang sudah dipertimbangkan sebelumnya.
Ketujuh
Elemen yang dimaksud dalam McKinsey 7s ini memiliki hubungan yang saling
berketergantungan satu sama lainnya. Perubahan pada satu elemen akan
mempengaruhi elemen lainnya. Model McKinsey 7s ini dapat diterapkan pada
berbagai situasi dan merupakan sebuah alat yang sangat baik dalam merancang
bentuk suatu organisasi, meningkatkan kinerja organisasi, menguji faktor-faktor
perubahaan pada organisasi, menyeleraskan departemen dan proses selama akuisisi
dan merger serta menentukan strategi yang terbaik untuk organisasi.
7 Elemen dalam McKinsey 7s Framework
McKinsey
7s terdiri dari 7 elemen yang dibagi menjadi 2 kelompok besar, yang
pertama adalah Kelompok “Keras” atau “Hard” yang meliputi Strategy, Structure
dan System. Ketiga elemen tersebut dikategorikan sebagai Kelompok “Keras”
karena lebih mudah diidentifikasikan dan dapat dipengaruhi oleh Manajemen
secara langsung. Sedangkan Kelompok kedua adalah Kelompok “Lunak” atau “Soft”
yang meliputi Share Values, Skills, Staff dan Style. Empat Elemen tersebut
dikategorikan sebagai Kelompok “Lunak” karena tidak berwujud dan relatif
sulit untuk dijabarkan serta sangat dipengaruhi oleh budaya suatu organisasi. Keterkaitan
antar elemen-elemen McKinsey 7s ini dapat dilihat dari gambar dibawah ini :
1. Strategy (Strategi)
Strategi
merupakan suatu rumusan organsasi yang digunakan untuk mempertahankan dan
membangun keunggulan kompetitif yang berkelanjutan dalam persaingan. Strategi
pada dasarnya memiliki arahan yang tegas dan jelas sehingga setiap
individu ataupun kelompok mengetahui dengan jelas tentang cara yang diharus
digunakan untuk mencapai sasaran organisasi.
2. Structure (Struktur)
Struktur
yang dimaksud disini adalah Struktur Organisasi Perusahaan yang mengatur sistem
kerja, komunikasi, wewenang dan tanggung jawab serta pendelegasian tugas kepada
unit kerja atau orang-orang tertentu untuk mencapai sasaran organisasi.
Struktur merupakan elemen yang dapat terlihat sehingga mudah untuk mengatur
ataupun mengubahnya.
3. Systems (Sistem)
Sistem
di dalam McKinsey 7s ini adalah Proses dan Prosedur Perusahaan yang berisikan
kegiatan operasional sehari-hari dan pembuatan keputusan dalam perusahaan.
Sistem ini merupakan fokus utama manajemen apabila terjadi perubahaan
organisasi dalam suatu perusahaan.
4. Skills (Keterampilan)
Skill
adalah kemampuan karyawan yang dibutuhkan oleh perusahaan sehingga dapat
berkinerja dengan baik sesuai dengan yang diharapkan sehingga dapat membantu
perusahaan dalam mencapai sasarannya. Skill atau Keterampilan yang dimaksud ini
juga termasuk Kapabilitas (Capabilities) dan Kompetensi (Competences).
5. Staff (Karyawan)
Staff
adalah Karyawan yang dibutuhkan oleh perusahaan. Elemen Staff berkaitan dengan
bagaimana karyawan tersebut diseleksi, direkrut, dilatih, dimotivasi dan
dihargai.
6. Style (Gaya Kepemimpinan)
Elemen
Style ini berkaitan dengan Gaya Kepemimpinan Manajemen yang digunakan dalam
organisasi untuk mencapai sasaran perusahaannya.
7. Shared Values (Nilai-nilai Perusahaan)
Shared
Values merupakan inti utama dari Kerangka McKinsey 7s karena berkaitan dengan
nilai-nilai inti perusahaan yang menjadi budayanya. Share Values pada dasarnya
adalah Standar ataupun norma-norma yang menjadi panduan perilaku bagi semua
karyawan dan manajemen perusahaan.
Posting Komentar untuk "Kerangka Kerja 7S dari Mc Kinsey dalam Membangun Organisasi yang Unggul dan Kompetitif"